Resep Makanan : Cara membuat ayam goreng kremes | Masak Yuk



Masak Yuk - Ayam goreng kremes memang sudah sangat terkenal di dunia kuliner khas indonesia, masakan dari Jogjakarta ini telah mendunia, seperti layak nya ayam mbok berek & kalasan yg mudah sekali kita jumpai restorannya di kota-kota besar tanah air.

Nah kali ini Masak Yuk akan membagikan resep cara membuat Ayam goreng kremes yang enak dan gurih bunda, yuk langsung di cek resepnya.


BAHAN-BAHAN :
  • 1 ekor ayam kampung
  • 500 ml air
  • 3 sdm tepung tapioka
  • 2 sdm tepung beras
  • 1 butir telur ayam
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun salam
  • Minyak goreng
BUMBU HALUS :
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 4 butir kemiri
  • 3 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 2 sdt ketumbar
SAMBAL :
  • 6 buah cabai merah keriting
  • 1 buah tomat merah
  • 3 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 sdt terasi bakar
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula merah
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis
CARA MEMBUAT :

  • Siapkan panci deep-fry, masukkan ayam, air, daun salam, serai dan bumbu halus. Ungkep ayam dalam panci tertutup hingga ayam empuk. Tiriskan ayam, sisihkan sisa bumbu perebus.
  • Panaskan minyak, goreng ayam hingga kuning keemasan. Sisihkan.
  • Masukkan tepung beras, tepung tapioka dan telur ke dalam sisa bumbu dan goreng hingga kering.
  • Sambal: kecuali gula dan garam, tumis semua bahan sambal hingga matang, angkat dan haluskan bersama gula, garam, terasi.
  • Hidangkan ayam goreng beserta kremes dan sambal.

Baca Juga : cara membuat perkedel kentang
Mmmm terlihat nikmat yah bunda, tertarik untuk mencobanya bunda ? ayam goreng kremes ini sangat cocok untuk di santap bersama keluarga.

Nah demikianlah resep cara membuat ayam goreng kremes yang enak, jangan lupa bunda klik tombol like, subscribe dan bagikan resep yang bermanfaat ini bunda, happy coooking.




Related Posts:

0 Response to "Resep Makanan : Cara membuat ayam goreng kremes | Masak Yuk"

Post a Comment